Portal TryDarma, Berita Kerjasama - Ketua Prodi Sistem Informasi UIN Jambi Dr. Try Susanti Melakukan Kunjungan ke Departemen Sistem Informasi Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas, pada hari Kamis, (16/06/22).
Kunjungan dalam Rangka Penjajakan Kerjasama Bidang Pendidikan (MBKM, Kuliah Tamu, Pertukaran Mahasiswa) Penelitan & PkM bersama dan Tata Kelola serta Quality Assurance.
Rombongan Prodi Sistem Informasi UIN Jambi disambut hangat oleh Prodi Sistem Informasi universitas Andalas, seperti dikatakan Dr. Try Susanti, M.Si
"Alhamdulillah hari ini kita melakukan penjajakan kerjasama dengan Prodi Sistem Informasi Universitas Andalas, kerjasama yang kita adakan diantaranya menyangkut Bidang Pendidikan (MBKM, Kuliah Tamu, Pertukaran Mahasiswa) Penelitan & PkM bersama dan Tata Kelola serta Quality Assurance.
Kemudian tak lupa kami jug mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak Departemen Sistem Informasi yang telah menyambut kami dengan baik, semoga kedepannya silaturahmi ini menjadi berkah bagi kita semua " ucap Try Susanti
0 Komentar