TryDarma.com - Guna Memastikan implementasi SPMI disetiap Lembaga / Unit / UPPS / Fakultas / Prodi, Auditor AMI UIN STS Jambi Laksanakan Visit AMI di Fakultas Syariah UIN STS Jambi pada hari Selasa, (23/08/22).
AMI sebagai kegiatan yang Independen, sistematik dan terdokumentasi, yang secara rutin dilaksanakan guna memotret kesesuaian atau ketidak sesuaian perencanaan standar di Clausul ISO 21001:2018 dan IAPS 9 Kriteria BAN PT ataupun LAM dengan pelaksanaan / implementasinya.
Auditor AMI LPM UIN STS Jambi yg diamanahkan untuk visit AMI Fakultas Syariah yakni: Dr. Try Susanti, M.Si (Lead Auditor)., Zainal Hartoyo, M.Pd., Abul Walid, M.Pd., Reza Ma'ruf, M.Pd., Wahyuni Fitria, M.Pd.
Dekan Fakultas Syariah UIN STS Jambi, Dr. Sayuti Una, S.Ag., M.H. dalam sambutannya menyampaikan, bahwa selayaknya seluruh sivitas fakultas Syariah dapat lebih baik dari audit tahun sebelumnya. “AMI merupakan agenda rutin tahunan yang selalu kita lakukan, seharusnya setiap tahun lebih baik. Data yang ditampilkan lebih akurat dan dapat dipertanggungjawabkan untuk peningkatan mutu fakultas Syariah,” jelasnya saat membuka pelaksaan AMI tahun 2022.
Lebih lanjut Sayuti mengatakan, Audit Mutu Internal memberi kesempatan kepada Prodi untuk saling memberi masukan, menelaah, mengkaji standar agar terjadi kesesuaian dengan standar yang ada.
Dr. Try Susanti, M.Si selaku lead Auditor dalam sambutannya menyatakan bahwa AMI sebagai wadah verifikasi kesesuaian perencanaan dengan pelaksanaan Instrumen Daftar Periksa AMI yg mengacu pada IAPS 4.0 BAN PT maupun Clausul ISO 21001:2018
Selanjutnya beliau mengucapkan terima kasih kepada pimpinan Fakultas Syariah dan pimpinan Prodi atas perkenan dan kesempatan untuk kegiatan AMI UIN STS Jambi.
0 Komentar