Implementasi Technopreneurship, Dosen Prodi Sistem Informasi UIN Jambi Dipercaya Menjadi Konsultan pada BPJS Kesehatan Muara Bungo

TryDarma.com - Dosen Prodi Sistem Informasi UIN Jambi, Sepriano, M.Kom dipercaya sebagai Konsultan/Praktisi di BPJS Kesehatan Muara Bungo, pada hari, Selasa, (27/09/22).

Kegiatan yang dilakukan adalah Preventive Maintenance & Stock Opname Perangkat Laptop/ Computers milik perusahaan HP Indonesia yang digunakan oleh BPJS Kesehatan Muara Bungo.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari implementasi Dosen pada bidang Technopreneurship yaitu Dosen yang menjadi Konsultan/Praktisi bidang keilmuannya di perusahaan atau Instansi.

Hal ini tentu saja menjadi salah salah satu bukti tentang ke profesionalismean seorang Dosen yang menerapkan keilmuannya menjadi bagian technopreneurship.

Dengan demikian diharapkan implementasi technopreneurship bukan hanya sebuah kurikulum tanpa tindakan namun dibuktikan dengan penerapan pada kehidupan nyata seperti yang dilakukan oleh seorang Dosen, yaitu dengan menjadi konsultan atau praktisi pada bidang keilmuannya.

Posting Komentar

0 Komentar