Prodi Sistem Informasi UIN Jambi Lakukan Sharing Session serta PkM Sosialisasi APS via LAM dan PKs di IAIN Kerinci


TryDarma.com - Program Studi (Prodi) Sistem Informasi UIN STS Jambi adakan Sharing Session dan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Sosialisasi Akreditasi Program Studi (APS) via Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) dan Perjanjian Kerjasama (PKs) di IAIN Kerinci, pada hari Kamis, (27/10/22).


Ketua Program Studi Sistem Informasi Dr. Try Susanti, M.Si, didampingi Sekprodi, Perwakilan Dosen, Staf FST, dan perwakilan mahasiswa berangkat ke Kerinci pada hari Rabu, (26/10/22) dan disambut hangat oleh Perwakilan dari IAIN Kerinci.


Dalam kesempatan ini Dr. Try Susanti menjadi Narasumber berkenaan dengan APS via LAM, yang mana peserta dari kegiatan ini terdiri dari Direktur Pasca Sarjana, Wakil Direktur, Dekan, Wakil Dekan, Kaprodi, Sekprodi, Ketua LPM, Sekretaris LPM, Kasubag, dan para Dosen.

Dalam sambutannya Dr. Try Susanti menyampaikan rasa terima kasih kepada IAIN Kerinci karena telah menyambut dengan sangat baik tim dari prodi sistem informasi UIN STS Jambi, kemudian beliau menjelaskan teknis tentang APS via LAM, serta sesi diskusi dan tanya jawab terkait materi yang disampaikan.


Penandatanganan PKs antar Prodi/Jurusan bidang Dharma Pendidikan (MBKM) dengan 11 Jurusan di FITK dan FEB IAIN Kerinci, dengan harapan dapat saling memberi manfaat dan saling kolaborasi dalam bidang kerjasama tersebut.


Para peserta tampak antusias dalam kegiatan sharing session, hal ini terlihat dari antusiasme para peserta dalam memberikan pertanyaan kepada narasumber, kegiatan diakhiri dengan ramah tamah, dan poto bersama.

Posting Komentar

0 Komentar